Monday, May 28, 2012

Membuat Meta Tag Statis di Blogger

Menurut sebagian orang, memasang meta tag merupakan teknik SEO yang telah kuno dan tidak diperlukan lagi. Mungkin ada benarnya,  mungkin juga tidak. Namun perlu diketahui, keyword dan deskripsi dalam meta tag sangat berperan penting dalam meningkatkan traffic website kita. Dengan meta tag tersebut akan lebih memudahkan mesin pencari seperti Google, Yahoo dan lain-lain untuk menemukan blog ataupun website kita. Disini kita akan mencoba membuat meta tag statis di Blogger. Caranya adalah sebagai berikut :

-   Login ke dalam Blogger, kemudian buka menu Template, dan pilih Edit Html.

-   Kemudian akan muncul keterangan sebagai berikut :

-   Klik Proceed untuk melanjutkan. Kemudian akan muncul jendela Edit Html.
-   Kemudian lakukan beberapa perubahan. Pada window Edit Html terdapat kode sebagai berikut :
    <meta expr.content='data:blog.metaDescription' name='description'/>
Gantilah kode di atas dengan deskripsi blog kita. Usahakan memilih kata-kata yang semenarik mungkin. Dan juga buatlah keywords yang mewakili/menerangkan blog kita tersebut. Sebagai contoh, berikut hasilnya.

Silahkan ganti kata-kata yang ada di antara <meta content=' ... (isikan deskripsi blog kita disini)... ' name='description'/>
Dan juga ganti kata-kata yang ada di antara <meta content=' ... (isikan keywords/kata kunci yang menerangkan tentang blog kita) ...' name='keywords/>

-  Usahakan semenarik mungkin dan merupakan keterangan/deskripsi tentang blog kita. Kemudian klik tombol Save Template untuk menyimpan perubahan tersebut. Kemudian tutuplah window Edit HTML.
-   Untuk melihat perubahan yang sudah kita lakukan, silahkan klik View Blog pada Dashboard Blogger.

-   Kemudian pada halaman blog kita, silahkan klik kanan dan pilih View Page Info.

-   Maka akan muncul window Page Info. Disitu akan tertera deskripsi dan keyword yang sudah kita buat. Ini menandakan bahwa perubahan sudah tersimpan.

-   Selamat !!! Sekarang blog kita sudah memiliki deskripsi dan keyword. Dengan deskripsi dan keyword tersebut, diharapkan blog yang kita buat bisa lebih mudah ditemukan oleh mesin pencari.


0 comments:

Post a Comment

Popular Posts